• Posted by : ALFIAN AJI WAHYUDI Rabu, 15 Mei 2013

    Bagaimana Cara Download Video Dari Youtube ? - Pertanyaan ini yang sering muncul ketika pertama kali saya bisa intenetan dan mulai streaming-streaming video dari youtube. Sekarang sih bukan perkara sulit bagi saya untuk bisa download video youtube. Tapi beberapa bahkan banyak dari pengguna situs youtube yang masih belum mengetahui hal ini.. Wajar saja, karena memang youtube tidak menyediakan perintah untuk mendownload video-video dari situsnya tersebut..

    Saya kira anda semua sudah mengenal situs ini bukan ? Youtube, situs yang berisi kumpulan-kumpulan video yang diunggah dari membernya di seluruh dunia.. Dengan kepopulerannya saat ini, banyak juga orang yang meraih sukses dari situs ini..

    Oke, sekarang bagaimana cara download videonya ? kali ini akan saya bagi menjadi 3 pilihan cara, jadi anda dapat memilih cara berdasarkan keinginan anda..

    Bagaimana Cara Download Video Dari Youtube

    Via Website

    Sesuai dengan namanya, kita dapat menggunakan bantuan dari website untuk mendowload video-video yang ada di youtube.. Website yang dimaksud bernama www.keepvid.com .
    Bagaimana Cara Download Video Dari Youtube ?
    Yang perlu anda lakukan : Anda cukup mengcopy url dari video youtube yang anda inginkan lalu paste di kotak yang disediakan pada website keepvid.com kemudian klik DOWNLOAD.. Setelah itu anda harus memilih, video akan di download dalam format apa ? (mp4, flv, 3gp)
    Catatan : Sayangnya untuk mendowload video streaming dari kepvid ini kita harus terlebih dahulu menginstal JAVA RUN TIME pada komputer kita.. Nah, bagi anda yang belum memiliki plug in ini.. Silahkan download dari mana saja.. Saya sarankan dari filehippo.com.. Cari "JAVA RUNTIME" lalu download dan install..
    Mungkin anda merasa cara di atas masih terlalu merepotkan ? kalau begitu ktia lihat cara yang kedua..

    Menggunakan Software

    Metode ini yang saya pakai dari dulu sampai sekarang.. Dengan menggunakan software Internet Download Manager saya dapat mendowload video-video dari youtube dengan cepat.. Jika anda belum memiliki software ini, anda bisa mencarinya dimana saja, yang pasti saya tidak akan menyediakan link downloadnya..
    Yang perlu anda lakukan : Pastikan anda sudah menginstal software di atas ke komputer anda.. Ikuti petunjuk pada saat penginstalan.. Bila anda melakukannya dengan benar, maka pada saat anda membuka youtube akan muncul tampilan seperti di bawah ini :
    Bagaimana Cara Download Video Dari Youtube ?
    Jika anda perhatikan di bagian kiri bawah terdapat perintah untuk DOWNLOAD VIDEO FROM THIS PAGE.. Jadi ketika software tersebut sudah terinstal di komputer anda, secara otomatis setiap anda membuka situs streaming video akan muncul perintah untuk download..
    Bagaimana dengan cara yang ini ? Jika anda pikir masih kurang jitu, ada satu cara terakhir lagi dari saya ..

    Browser Plugin

    Cara ini sebenarnya hampir sama dengan cara kedua.. Tapi yang membedakan, kali ini tidak menggunakan software melainkan plugin pada browser.. Ada satu nama plugin yang sudah saya coba dan berhasil.. Namanya adalah Easy Youtube Video Downloader.. Tapi sayangnya sampai saat ini saya menemukannya untuk browser mozilla firefox, sedangkan untuk chrome belum saya dapatkan.. Bila anda ingin mendapatkannya, bisa klik disini 

    Yang Perlu Anda Lakukan : Setelah anda instal plugin tersebut ke browser anda, maka hasilnya akan mirip seperti cara nomor 2.. Setiap anda membuka halaman video di youtube, akan muncul 1 tombol download di bagian bawah video.. Cukup dengan klik tombol tersebut, maka video akan langsung di download.. 
    Bagaimana Cara Download Video Dari Youtube ?
    Ketiga cara tersebut sudah saya coba sendiri dan semuanya berhasil.. Jadi anda tinggal menentukan saja cara mana yang paling cocok untuk anda gunakan.. Demikian posting saya kali ini tentang Bagaimana Cara Download Video Dari Youtube ?. Semoga bermanfaat !

    0 komentar

  • SUMMER WARS サマーウォーズ

    - Copyright © 2009-2013 ALFIAN AJI WAHYUDI - Unbreakable Machine Doll - Powered by Blogger - Designed by johanes djogan -

    y